Tasikmalaya, jurnalisme.info-
DKM Nurul Huda Al-Faruq Munjul menjadi saksi perayaan Yaumil Ijtima sekaligus peringatan Isra Mi'raj yang digelar oleh Ranting NU Kelurahan Karikil, Kecamatan Mangkubumi.
Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh agama dan masyarakat, termasuk Kepala KUA Mangkubumi, para Penyuluh Agama, Ketua Patayat Kota Dr. Iis Nurhayati, Pengurus MWC NU Mangkubumi AJ. Ana Suryana, serta Anggota Dewan Kota Tasikmalaya, Kang Habib Nurwahab.
Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dan jamaah yang didominasi oleh Muslimat dan Patayat NU Mangkubumi.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Muslimat Kota Tasikmalaya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara tersebut.
"Saya sangat mengapresiasi semangat kebersamaan yang terjalin dalam acara ini, semoga kita semua bisa terus menjaga keharmonisan antar umat," ujarnya.
Sebagai bagian dari upaya untuk mempererat silaturahmi, ia juga berharap agar peringatan Isra Mi'raj ini menjadi momentum untuk memperdalam ilmu agama dan memperkuat keimanan umat.
Sementara itu, Ketua MWC NU Mangkubumi, Ana Suryana, memberikan sambutan yang penuh semangat. Dengan nada yang menggebu-gebu, ia menyampaikan pesan kepada jamaah untuk terus menjaga semangat dalam beribadah dan beramal.
"Mari kita perkuat semangat kita dalam beragama, karena dengan kekuatan semangat itulah kita bisa menjadi pribadi yang lebih baik dan berguna bagi masyarakat," ungkapnya.
Anggota DPRD Kota Tasikmalaya, Habib kosim Nurwahab, juga turut memberikan sambutan dan apresiasi kepada panitia yang telah menyelenggarakan acara ini. Dalam pesannya, ia menyampaikan tiga hal penting yang harus dijaga oleh umat, yaitu saling mendoakan, menjaga hubungan persaudaraan, dan pentingnya rezeki yang cukup dalam kehidupan. "Kita harus terus silih do'akeun, menjaga dulur (saudara), dan memastikan kita memiliki rezeki yang cukup agar hidup kita diberkahi," tuturnya.
Kepala KUA Mangkubumi, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan pentingnya mencari ilmu dalam kehidupan umat Muslim. Ia mengungkapkan bahwa malaikat akan ikut mendoakan bagi mereka yang mencari ilmu, dan Allah akan menurunkan rahmat bagi mereka. "Isra Mi'raj adalah petunjuk jalan, atau seperti Google Maps bagi kehidupan kita. Dengan mengikuti petunjuk tersebut, kita akan senantiasa berada di jalan yang benar," tutupnya, memberikan pesan yang penuh makna untuk seluruh jamaah yang hadir.
(Aceng)