jurnalisme.info -
Ketua DPC Ormas Pemuda Batak Bersatu (PBB) Samosir Roland Sitanggang beserta seluruh anggota sekabupaten Samosir mendatangi kediaman korban kebakaran Am.Sas Limbong di desa Aek Sipitudai, kecamatan sianjur mulamula, Kabupaten Samosir, dalam rangka memberi bantuan sosial, support dan doa terhadap korban kebakaran. Samosir (09/24).
Hal ini di tujukan sebagai bentuk sosial dan kepedulian Ormas Pemuda Batak Bersatu (PBB) yang menjunjung tinggi tali persaudaraan. "Kami memberi bantuan, karena kami menganggap korban adalah keluarga PBB, sekalipun korban bukan anggota PBB". Tegas Bendahara PBB DPC Samosir, (Martini Siahaan).
Musibah kebakaran yang menimpah keluarga Am.Sas Limbong dan istri Na.Sas Br Manurung pada Rabu 04 Desember 2024, sekitar pukul 08 pagi di desa Aek Sipitudai, kecamatan sianjur mulamula kabupaten Samosir, di duga terjadi akibat konsleting listrik. "Pada saat itu Kami pergi ke Porsea untuk membeli bebek yang rencananya akan kami ternakkan, tidak ada yang di rumah karna anak kami bersekolah, api menghanguskan rumah kami dari atas (loteng), berarti itu konsleting listrik. Ujar korban (Am.Sas Limbong).
Dalam kejadian ini terdapat barang dan surat-surat berharga yang hangus terbakar. Seperti ijazah anak korban, sertifikat tanah, surat kendaraan dan identitas keluarga. "Tidak ada satupun barang kami yang tersisa, semuanya hangus terbakar". Ujar korban, (Am.Sas Limbong).
Dengan kedatangan Ormas Pemuda Batak Bersatu (PBB) Samosir, Korban kebakaran A.Sas Limbong pun bermohon kepada ketua DPC Pemuda Batak Bersatu (PBB) Samosir Roland Sitanggang, agar dapat membantu dirinya (korban) dalam kepengurusan surat-surat penting yang hangus terbakar. Seperti ijazah, surat tanah dan identitas keluarga.
Dan sangat tegas, Ketua DPC Pemuda Batak Bersatu (PBB) Samosir, Roland Sitanggang langsung menanggapi hal ini. "Sesama Bangso Batak, Apapun yang korban keluhkan kepada saya, selagi saya bisa bantu, saya akan siap membantu, bersama anggota PBB lainnya. Karena saya menganggap korban adalah keluarga, bukan orang lain, dan itulah kami Ormas Pemuda Batak Bersatu (PBB)." Sebutnya (Roland Sitanggang).
Selain daripada itu, Ketua DPC Pemuda Batak Bersatu (PBB) Samosir Roland Sitanggang juga mengarahkan seluruh anggotanya untuk memperhatikan keadaan korban yang saat ini masih tinggal (menumpang ) di rumah keluarga.
Adapun bantuan yang di berikan Ormas Pemuda Batak Bersatu (PBB) Samosir, yaitu berupa uang, beras dan beberapa sembako lainnya. "Berapa pun yang bisa kami beri, jangan pandang nilainya, tapi inilah kepedulian kami Ormas Pemuda Batak Bersatu dengan kalian (Korban) yang kami anggap keluarga. Ujar penasehat Pemuda Batak Bersatu (PBB) Sianjur mulamula, Maradat Limbong.
Terimakasih banyak untuk Ketua DPC Pemuda Batak Bersatu Samosir, Kami sekeluarga sangat terharu Atas kehadirannya yang mendoakan kami, memberi semangat dan bantuan bagi kami. Kami tidak dapat membalas kebaikan kalian (PBB), biarlah Tuhan yang membalas, dan semoga Ormas Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kabupaten Samosir semakin Jaya, solid, dan membawa dampak positif bagi masyarakat". Ungkap Korban, (Am.Sas Limbong).
Terkait kejadian ini, beberapa perwakilan anggota Pemuda Batak Bersatu (PBB) DPC Samosir yang ikut hadir di kediaman korban merupakan anggota Pemuda Batak Bersatu (PBB) kecamatan sianjur mulamula beserta ranting desa habeahan naburahan, kecamatan harian, dan kecamatan falipi.
(Roy Randa)