Notification

×

Iklan

 


Iklan

 


Tag Terpopuler

Sosialisasi Tentang Pencegahan Kekerasan Terhadap Perempuan & Anak Oleh Satuan Binmas Polres Bitung

Senin, 21 Oktober 2024 | Oktober 21, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-10-21T03:16:04Z


BUTUH BANTUAN HUKUM?


Bitung, jurnalisme.info -

Pada hari jumat, 18 Oktober  2024 jam 09.00 wita bertempat di Kantor Kelurahan Kakenturan Dua  kec. Maesa kota Bitung, telah dilaksanakan kegiatan Focus Grup Discution (FGD)  oleh Kasat Binmas Iptu Petrus Katiandagho dan KBO Binmas Ipda Edy Sujono Limbu.


Kegiatan tersebut dihadiri oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, Kepala lingkungan, Ketua RT / RW, masyarakat kelurahan Kakenturan Dua dan Perangkat Kelurahan  yang keseluruhan berjumlah kurang lebih 75 orang.


Pada kesempatan tsb Kasat Binmas Iptu Petrus Katiandagho menyampaikan Pesan Kamtibmas antara lain :


1. Sebentar lagi kita akan memiliki Presiden yang baru karena itu kita harus mendukung setiap kebijakan Pemerintah dengan cara ttp menjaga Kamtibmas yg kondusif mulai dari lingkungan keluarga, bertetangga dan bermasyarakat karena situasi kondusif yg tercipta dari keluarga akan berdampak pada lingkungan, berdampak pada kota Bitung dan Sulawesi Utara pada umumnya sehingga tidak menutup kemungkinan Pemerintah akan membangun Sulawesi Utara kearah yang lebih maju termasuk kota Bitung yg kita banggakan.


2. Kepada warga masyarakat yang hadir dihimbau untuk ttp menjaga toleransi agar hubungan dlm masyarakat dapat tercipta dgn baik dan harmonis sehingga berdampak pada Kamtibmas yg kondusif.


3. Tetap memperhatikan perkembangan pergaulan dari pemuda dan remaja terutama pada usia sekolah karena mereka adalah aset dan penerus bangsa sehingga harus dipersiapkan dari sekarang.


4. Saat ini Polres Bitung telah menugaskan 84 Polisi RW yg bertugas di lingkungannya sehingga setiap persoalan dapat dimonitor langsung oleh Personil tersebut dan warga masyarakat dapat dengan mudah menghubunginya.


Selanjutnya KBO Binmas Ipda Edy Sujono Limbu juga menyampaikan beberapa himbauan antara lain :


1. Orang tua terus mengawasi waktu pulang anak anak sekolah sehingga dapat mengontrol pergaulan mereka saat pulang sekolah karena saat ini ada beberapa anak sekolah kedapatan menghirup lem ehabon, membawah Sajam / panah wayer serta melakukan tawuran.


2. Setiap orang tua terus memantau prilaku anak saat berada di rumah apalagi melihat anak menyendiri dalam kamar  atau duduk menyendiri sambil melihat HP.


Pada kesempatan tersebut ada beberapa warga masyarakat dan kepala lingkungan menyampaikan masukan dan saran  antara lain :


a. Keamanan lingkungan bukan hanya tugas dari Polri saja melainkan tanggung jawab dari setiap warga masyarakat.


b. Masalah Kamtibmas jika dibebankan menjadi tanggung jawab  Polri saja maka tidak akan tercapai dgn maksimal, Kamtibmas bisa tercapai jika masyarakat yang ada menyadari pentingnya Kamtibmas dgn cara mengawasi diri sendiri dgn tidak melakukan hal hal yg melanggar aturan.


c. Menyarankan agar dilakukan Patroli terutama dimalam Minggu karena ada beberapa warga masyarakat diduga mengkonsumsi miras dan obat obatan juga diduga ada anak anak muda menghirup lem ehabon. 


Kegiatan berjalan  lancar, tertib dan terkendali serta mendapat respon positif dari seluruh peserta yg hadir. Kegiatan berakhir jam 11.00 wita, dlm keadaan kondusif terkendali.


(Edward) 

×
Berita Terbaru Update