Purwakarta, jurnalisme.info —
Seorang netizen di Purwakarta mengungkapkan keluhan atas kondisi tempat usahanya yang dikotori oleh sejumlah oknum pendukung pasangan calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup). Curhatan ini diunggah melalui akun Instagram *@urangpurwakarta.id* dan langsung menarik perhatian warganet lainnya.
Dalam unggahannya, akun Instagram *@silvia njb* "Tolong untuk tidak merugikan pihak lain di situasi ini, tidak dengan keadaan seperti ini, tidak bertanggung jawab dan sangat merugikan".
Ungkap Silvia njb "Sedih gue ngebangun ini semua ga kaya lo pada tinggal embat sana sini berlaku seenaknya memerangi rakyat sendiri. Skrg gue yg beresin sendiri, sampah lo pada beserta botol mabuk-mabukan kalian jagoannn ni manusia. Liat kejadian kaya gini ditempat sendiri sakit hati".
Curhatan tersebut mendapatkan banyak respons dari netizen lain yang turut prihatin dan mengecam tindakan tidak bertanggung jawab tersebut.
Kasus ini menjadi sorotan di tengah situasi politik di Purwakarta menjelang pemilihan kepala daerah. Banyak yang berharap agar semua pihak yang terlibat dalam kampanye dapat menjaga etika dan tidak merugikan warga, terutama pelaku usaha kecil yang menjadi bagian penting dari ekonomi lokal. Sampai berita ini di terbitkan belum ada pasangan calon yang memberikan klarifikasi terkait kejadian ini.
(Husain)