Notification

×

Iklan

 


Iklan

 


Tag Terpopuler

Tak Banyak Diketahui, Evergreen, Wisata Hidden Gem di Tanjung Morawa

Selasa, 07 Mei 2024 | Mei 07, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-05-07T07:19:23Z


BUTUH BANTUAN HUKUM?


Deli Serdang,Jurnalisme.online-

Sumatera Utara memiliki banyak objek wisata yang bisa kamu jadikan tempat untuk menghabiskan waktu di akhir pekan. Salah satunya adalah Evergreen Tanjung Morawa.
Evergreen sendiri merupakan lapangan luas yang memiliki danau dan kafe. Tempat ini cocok dikunjungi bagi detikers yang ingin istirahat sejenak dari hiruk pikuk kota.

Ingin tahu dimana lokasinya? Berikut detikSumut telah merangkum informasi seputar Evergreen untuk kamu. Yuk, langsung saja cek artikel di bawah ini.

Lokasi Evergreen Tanjung Morawa


Evergreen berlokasi di Limau Manis, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Berdasarkan pantauan Google Maps, tempat ini berjarak sekitar 21 km dari Kota Medan. Waktu perjalanan yang ditempuh yaitu selama 38 menit menggunakan sepeda motor dan 42 menit menggunakan kendaraan roda empat.

Jam Buka Evergreen Tanjung Morawa

Evergreen buka setiap hari mulai pukul 10.00-22.00 WIB. Namun jika ingin menyaksikan sunset, detikers bisa datang pada waktu sore hari


Harga Tiket Evergreen Tanjung Morawa

Bagi detikers yang ingin berkunjung ke Evergreen Tanjung Morawa, pengelola tidak menetapkan harga tiket masuk. Namun pengunjung akan diberi tiket makanan seharga Rp 30 ribu agar bisa masuk ke sini. Tiket tersebut dapat ditukarkan menjadi menu makanan dan minuman. Dan tentunya, detikers sudah bisa menikmati pemandangan danau dan berpiknik di lapangan.

Fasilitas Evergreen Tanjung Morawa


Selain memiliki danau yang indah, Evergreen Tanjung Morawa juga menyediakan fasilitas lain yang dapat digunakan pengunjung, seperti:

· Café Evergreen

· Lapangan golf

· Toilet

· Tempat parkir

· Mushola


Daya Tarik Evergreen Tanjung Morawa


Daya tarik utama dari tempat wisata ini adalah lapangannya yang luas dan danaunya yang indah. Di lapangan ini, pengunjung dapat menghabiskan waktu dengan berpiknik atau hanya sekedar duduk bersantai menikmati pemandangan alam.

Selain itu, pemandangan yang didominasi rumput dan pepohonan hijau membuat Evergreen memiliki banyak spot foto yang menakjubkan. Salah satu spot yang digemari pengunjung adalah danau.

Meli Miranda, salah seorang pengunjung mengaku takjub dengan pemandangan dan area lapangan yang luas yang terdapat di Evergreen Tanjung Morawa.

"Awalnya saya mengira tempatnya biasa saja karena lokasinya sedikit tertutup. Tapi setelah masuk ke dalam, mata saya disambut oleh pohon-pohon yang rindang, danau yang indah dan arena lapangan rumput yang terhampar luas," ungkapnya.

Selain alam terbuka, daya tarik yang bisa dirasakan yaitu Café Evergreen. Café ini menyediakan menu yang bervariasi dan harga yang terjangkau.

"Menu di kafé ini juga beragam mulai dari aneka makanan, minuman, dan cemilan. Harganya tentu tidak menguras kantong," tambah Meli.

Demikianlah informasi terkait lokasi, jam buka, harga tiket, dan fasilitas yang terdapat di Evergreen Tanjung Morawa. Bagaimana? Apakah detikers tertarik menghabiskan waktu ke sini?

Sumber:Detiksumut.com



×
Berita Terbaru Update