Notification

×

Iklan

 


Iklan

 


Tag Terpopuler

Evakuasi Mayat Pria dalam Toren Air di Tangsel Dilakukan Selama 3,5 Jam

Selasa, 28 Mei 2024 | Mei 28, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-05-28T01:53:07Z


BUTUH BANTUAN HUKUM?



Jakarta, Jurnalisme.Online-

Polisi telah mengevakuasi mayat pria yang ditemukan dalam toren air di Pondok Aren, Tangerang Selatan. Proses evakuasi jasad korban dilakukan selama 3,5 jam.

Kapolsek Pondok Aren Kompol Bambang Askar Sodiq mengatakan warga setempat menemukan mayat pria itu sekitar pukul 17.30 WIB, Senin (27/5). Warga lalu melaporkan ke polisi.

"Pukul 18.30 WIB, Bhabinkamtibmas bersama piket fungsi dipimpin Pawas Ipda Ilham Husni melakukan cek TKP adanya informasi seorang laki-laki diketahui meninggal di dalam toren air," kata Bambang dalam keterangan tertulisnya, Senin (27/5/2024).Polisi pun melakukan serangkaian proses evakuasi terhadap mayat korban. Bambang menyebut polisi harus menguras air dari toren tersebut untuk menurunkan toren dan mengeluarkan mayat tersebut.

Proses evakuasi berlangsung cukup lama lantaran petugas juga harus memotong toren air sebab jasad korban sudah membengkak.

"Setelah diturunkan baru proses mengeluarkan mayat dalam toren yang sudah membengkak. Petugas harus menggergaji toren tersebut agar mayat bisa dikeluarkan," ucapnya.

Proses evakuasi mayat korban selesai pukul 22.00 WIB, atau 3,5 jam dari awal dimulainya evakuasi. Mayat tersebut lalu dimasukkan ke dalam kantong jenazah dan dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur, untuk dilakukan autopsi guna penyelidikan lebih lanjut."Selanjutnya mayat dibawa ke RS Polri Kramatjati untuk dilaksanakan autopsi mayat guna mengetahui penyebab kematian dan waktu kematiannya serta detail identitas jenazah tersebut," ujar Bambang.

Sumber:Detik.com

×
Berita Terbaru Update