Notification

×

Iklan

 


Iklan

 


Tag Terpopuler

Musibah Alam: Warga Tersambar Petir Saat Bekerja di Kebun

Jumat, 13 Oktober 2023 | Oktober 13, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-13T11:29:17Z


BUTUH BANTUAN HUKUM?

 

Pidie Jaya -  jurnalisme online| Musibah alam mengguncang warga di Dusun Blang Bili Gp. Dayah Langgien, Kecamatan Bandar Baru, Kabupaten Pidie Jaya. Seorang warga yang tengah bekerja di kebun miliknya, bernama Azhari (28 tahun), yang berprofesi sebagai petani, tersambar petir dalam kondisi cuaca hujan. Kamis (12/10/23) 15.35.wib.


Peristiwa tragis ini terjadi ketika Azhari bersama rekan-rekannya sedang memasang pagar di kebunnya.

Tiba-tiba, dalam cuaca hujan, petir menyambar dengan keras. 


Teman-temannya, yang panik, segera mencari Azhari yang ditemukan bersandar di sebuah batang kayu yang akan dipasang sebagai bagian dari pagar kebun.


Saudara Ridwan, salah satu rekan Azhari, menyadari bahwa Azhari tidak bergerak lagi, dan setelah memeriksanya, mereka menyadari bahwa saudara Azhari telah tersambar petir. 


Tanpa berlama-lama, mereka segera mengangkat Azhari dan membawanya pulang ke kediamannya di Dusun Blang Bili Gp. Dayah Langgien Bandar Baru Pidie Jaya.


Meskipun upaya penyelamatan telah dilakukan, saudara Azhari tidak dapat diselamatkan dan dinyatakan meninggal dunia. 


Keluarga korban segera mengatur pemakaman yang dilakukan malam itu di pemakaman umum Dusun Blang Bili Gp. Dayah Langgien.


Kapolres Pidie Jaya AKBP Dodon Priyambodo, S.H, S.I.K, M.Si, melalui Kapolsek Bandar Baru, Ipda Rifky, S.H, menyampaikan pesan kepada warga sekitar agar selalu waspada ketika cuaca hujan disertai dengan petir. 


Dalam kondisi seperti itu, disarankan untuk tidak berada di tempat terbuka, terutama di kebun dan sawah, dan untuk melaporkan setiap kejadian yang mencurigakan. Ujar Kapolsek


Musibah ini menjadi pengingat bagi kita semua akan bahayanya cuaca buruk dan petir, serta pentingnya keselamatan dalam kegiatan sehari-hari. Pungkas Ipda Rifky**( yd)

×
Berita Terbaru Update