Notification

×

Iklan

 


Iklan

 


Tag Terpopuler

Bhabinkamtibmas Polsek Langsa mensukseskan lomba semarak kemerdekaan ke 78 di Gampong binaanya.

Senin, 28 Agustus 2023 | Agustus 28, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-08-28T07:26:37Z


BUTUH BANTUAN HUKUM?

 


Langsa| Jurnalisme online- Bhabinkamtibmas Polsek Langsa mensukseskan acara lomba semarak kemerdekaan ke 78 di Gampong binaannya yang dilaksanakan oleh Gampong Peukan Langsa dalam rangkaian kegiatan tersebut ada beberapa perlombaan diantaranya :


1.Lomba makan kerupuk 

2.Lomba membawa kelereng dengan sendok

3.Lomba gigit koin

4.Lomba joget balon

5.Lomba lompat karung

6.Lomba tarik tambang


Lomba tersebut di ikuti mayoritas anak-anak SD dan SMP warga peukan Langsa kec.Langsa kota berkoordinasi dengan bhabinkamtibmas,babinsa dan panitia pelaksana agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, minggu (27/08/2023).


Masyarakat menyambut baik serta terimakasih atas kehadiran bhabinkamtibmas yang selalu aktif dalam kegiatan masyarakat di gampong Peukan Langsa untuk menjaga keamanan dan ketertiban ujar salah seorang warga Gampong Peukan Langsa.


Kegiatan komunikasi sosial yang dilakukan bhabinkamtibmas Polsek Langsa tersebut merupakan salah satu pelaksanaan metode sambang gampong yang bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan,kedekatan Polisi bersama masyarakat  sehingga nantinya kedepan akan mempermudah dalam melakukan koordinasi guna menangani permasalahan yang timbul di wilayah tugasnya.


Bhabinkamtibmas Polsek Langsa selalu bekerjasama dengan seluruh lapisan masyarakat, untuk saling tukar pikiran serta mencari informasi yang ada di masyarakat, bila ada masalah kamtibmas yang muncul kita bisa dengan cepat mencari solusi penyelesaiannya.


“kami mewakili masyarakat kota Langsa memberikan apresiasi atas kegiatan positif lomba semarak kemerdekaan ke 78 yang setiap tahunnya diadakan oleh gampong Peukan Langsa dan mengucapkan terima kasih kepada polisi yang selalu aktif menjaga Kamtibmas setiap acara yang kami adakan selalu hadir ditengah masyarakat menyambangi masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban, saya mewakili masyarakat kota Langsa siap mendukung dan membantu Polisi menjaga Kamtibmas ungkapnya.


Kapolres Langsa AKBP Muhammadun SH, melalui Kapolsek Langsa IPTU Mulyadi S.E.,M.H. menekankan kepada anggotanya, bhabinkamtibmas untuk selalu aktif menyambangi Gampong binaaannya dan berkordinasi serta komunikasi aktif dengan perangkat gampong tomas,toga,tokoh pemuda di gampong binaanya, agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.**(yd)

×
Berita Terbaru Update