Notification

×

Iklan

 


Iklan

 


Tag Terpopuler

Kebakaran yang Terjadi di Pasar Cimol Gedebage, Kota Bandung

Sabtu, 08 Juli 2023 | Juli 08, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-07-08T03:41:53Z


BUTUH BANTUAN HUKUM?


 Jurnalisme.Online

- Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, Gungun Sumaryana memastikan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran yang terjadi di pasar Cimol Gedebage, Kota Bandung, Jumat 7 Juli 2023 malam tadi.

"Alhamdulillah korban jiwa atau luka-luka tidak ada," ujar Gungun, Sabtu (8/7/2023).

Dikatakan Gungun, dalam kebakaran itu total ada sekitar 21 kios di Blok B yang ludes terbakar.

"Informasi itu blok toko baju," katanya.

Kepala Bidang Kesiapsiagaan dan Operasi penyelamatan Diskar PB Kota Bandung, Yusuf Hidayat menambahkan, saat terjadi kebakaran, pasar Cimol Gedebage sudah tutup.

"Alhamdulillah tadi hasil penangan dan assessment tidak ada korban jiwa maupun luka karena saat kejadian pakar sudah dalam keadaan tidak ada aktivitas atau tutup," ujar Yusuf.

Api yang membakar blok pakaian itu, kata dia, sempat membesar, karena banyak pakaian yang mudah terbakar.

"Alhamdulillah bisa dipadamkan dengan sepuluh mobil dinas kebakaran dari Mako dan UPT Barat," ucapnya.

Sebelumnya, sejumlah kios di Pasar Cimol Gedebage, Kota Bandung hangus dilalap si jago merah, Jumat 7 Juli 2023 malam.

Kabid Pemadaman dan Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, Yusuf Hidayat mengatakan, api pertama muncul dari belakang gedung Pasar Cimol.

"Kebakaran di Blok B dan D yang masih dilakukan assessment. Tapi yang jelas terbakar adalah Blok pakaian celana, ada di sekitar tempat yang kebakaran," ujar Yusuf.

Pihaknya menerima laporan sekitar pukul 22.05 WIB, kemudian menurunkan sekitar 10 unit mobil pemancar pemadam kebakaran ke lokasi kejadian.

"Kita menerima informasi tadi pukul 22.05 WIB, diinformasikan terjadi kebakaran yang terletak titiknya di Pasar Gedebage, tapi ini adalah blok di belakang, Pasar Cimol," katanya.

Sumber:Tribunnews.Com

×
Berita Terbaru Update